KUMPULAN KATA-KATA MUTIARA UCAPAN SELAMAT HARI SANTRI TERBARU 2022

https://kataucapanselamatcg.blogspot.com/
Ucapan Hari Santri.




Kataucapanselamatcg.blogspot.com - Dibawah ini Kamu akan menemukan tulisan dari kata ucapan selamat terbaru tentang pengertian santri, sejarah peringatan Hari Santri dengan beberapa kutipan menyentuh berisi pesan bijak yang dapat dijadikan inspirasi.



1. SANTRI

Pengertian santri menurut C. C Berg, kata santri sendiri berasal dari bahasa India, shastri, yaitu orang yang tahu buku-buku suci agama Hindu atau seorang sarjana ahli kitab suci agama Hindu. Sementara itu, A. H. John menyebutkan bahwa istilah santri berasal dari Bahasa Tamil yang berarti guru mengaji. Nurcholish Madjid juga memiliki pendapat berbeda.


Dalam pandangannya asal usul kata “Santri” dapat dilihat dari dua pendapat. Pertama, pendapat yang mengatakan bahwa “Santri” berasal dari kata “sastri”, sebuah kata dari bahasa Sansekerta yang artinya melek huruf. Pendapat ini menurut Nurcholish Madjid didasarkan atas kaum santri kelas literary bagi orang Jawa yang berusaha mendalami agama melalui kitab-kitab bertulisan dan berbahasa Arab. Kedua, pendapat yang mengatakan bahwa perkataan santri sesungguhnya berasal dari bahasa Jawa, dari kata “cantrik” berarti seseorang yang selalu mengikuti seorang guru kemana guru ini pergi menetap.


Dari definisi dan pengertian diatas. Dapat disimpukan bahwa santri adalah sekelompok orang yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan "ulama". Definisi Santri adalah siswa atau mahasiswa yang dididik dan menjadi pengikut dan pelanjut perjuangan "ulama" yang setia sepanjang hari.


2. SEJARAH PERINGATAN HARI SANTRI

Berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015 tentang Hari Santri, Pemerintah menetapkan tanggal 22 Oktober sebagai Hari Santri.


Penetapan tanggal 22 Oktober tersebut merujuk pada tercetusnya "Resolusi Jihad" yang berisi fatwa kewajiban berjihad bagi umat muslim demi mempertahankan kemerdekaan Indonesia.


Peringatan Hari Santri 2022 bertema "Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan". Dimana sejarah telah membuktikan bahwa santri selalu ada dalam setiap fase perjalanan Indonesia. Ketika Indonesia memanggil, santri tidak pernah mengatakan tidak. Santri selalu siap sedia mendarmabaktikan hidupnya untuk bangsa dan negara.


Santri dengan segala kemampuannya bisa menjadi apa saja. Tidak hanya di bidang ilmu agama, tetapi juga di bidang-bidang lainnya. Meski demikian, santri tidak pernah melupakan tugas utamanya, yaitu menjaga agama. Karena salah satu tujuan agama adalah untuk memuliakan manusia. Sebaliknya, agama tidak diturunkan untuk merendahkan martabat kemanusiaan. (Surat edaran Nomor 13 Tahun 2022 Tentang Penduan Pelaksanaan Peringatan Hari Santri 2022)


Tema, dan logo kegiatan peringatan

Sebagaimana disebutkan dalam Surat edaran, kegiatan peringatan Hari Santri 2022 dapat berupa: zikir, shalawat, munajat, doa, dan kegiatan-kegiatan lainnya yang relevan dengan tema Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan; dan sosialisasi tema, logo, dan rangkaian kegiatan peringatan Hari Santri 2022 melalui website, media sosial, dan spanduk/baliho/standing banner.


3. KUTIPAN DAN PESAN PERINGATAN HARI SANTRI

Selain Kemenag telah meliris surat edaran Nomor 13 Tahun 2022 Tentang Penduan Pelaksanaan Peringatan Hari Santri 2022, Yaqut Cholil Qoumas, Menag mengatakan “Hari Santri adalah pemberian, anugerah, penghargaan dari Pemerintah, Presiden Joko Widodo kepada para santri yang diakui telah memperjuangkan kemerdekaan negeri ini,”.


Mengutip pesan Menag, “Hari Santri itu pengakuan atas jasa masa lalu. Itu bukan pengakuan atas apa yang kalian lakukan sekarang, Gunakan kesempatan yang ada untuk menempa diri dan mengukir prestasi,” pesannya.


4. KATA UCAPAN SELAMAT TERBARU PERINGATAN HARI SANTRI

Selamat Hari Santri 2022

Semoga para santri di seluruh penjuru Indonesia selalu Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan tidak hanya pada hari ini namun sepanjang hari.


Semoga ilmu yang kalian dapatkan bermanfaat di dunia dan juga di akhirat. Teruslah jadi penjaga tradisi keutuhan NKRI yang bertoleransi.


Toleransi dan pemberdayaan Santri mandiri adalah cara masa depan penggerak Kemanusiaan dan peradaban baru di nusantara. Selamat Hari Santri Nasional.


5. KATA BIJAK YANG DAPAT DIJADIKAN INSPIRASI PERINGATAN HARI SANTRI

"Senangnya santriwan saat santriwati bikin postingan bijaksana “Ngaji sampai mati, mondok sampai rabi”


"Kami santri, tidak tahu apa itu individualis karena kami diajarkan bersama dan agamis."


"Ingin cari pasangan, ya santri! Karena santri siap jadi imam salat jamaah, bisa mimpin yasinan, bisa mimpin manaqiban, bisa mimpin diba’an bahkan bisa masak sendirian saat istri bepergian."


“Percayalah santri putri itu luluhnya dengan qobiltu bukan i love you.”


“Sajak hari ini, ku katakan tidak ada yang lebih gaul daripada menjadi santri gaul.”


“Cinta anak santri akan selalu terhalang dinding pesantren.”


"Selamat tanggal 22 Oktober 2022. Sejuta benang terpisah dari orang tua. Hidup di pondok pesantren, baru bermakna jika takzim di hadapan kiai tuk menempuh ilmu demi masa depan dunia dan akhirat."


6. KUMPULAN KATA-KATA MUTIARA UCAPAN SELAMAT HARI SANTRI TERBARU 22 OKTOBER 2022

Punya Ide untuk tema kata-kata bijak hari Santri silahkan bagikan ke kataucapanselamatcg.blogspot.com
Bagikan:

0 Response to "KUMPULAN KATA-KATA MUTIARA UCAPAN SELAMAT HARI SANTRI TERBARU 2022"

Posting Komentar