KUMPULAN KATA-KATA MUTIARA UCAPAN SELAMAT HARI JUANG KARTIKA TAHUN 2022 KE-77

https://kataucapanselamatcg.blogspot.com/
Hari Juang Kartika 2022.



Kataucapanselamatcg.blogspot.com - Menurut sejarah singkatnya, setiap tanggal 15 Desember TNI AD memperingati hari jadinya oleh Korps Infanteri TNI AD, namun sejak keluarnya Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 163 Tahun 1999 dan Surat Keputusan Kasad Nomor Skep/662/XII/1999, sehingga setiap Tanggal 15 Desember diperingati sebagai Hari Juang Kartika Hari jadinya TNI AD.


Dari situ Hari Jadinya Korp Infanteri bergeser dari tanggal 15 Desember menjadi 19 Desember, sehingga setiap tanggal 19 Desember di peringati sebagai hari jadinya Korp Infanteri.


Alasan pemilihan tanggal 15 Desember sebagai Hari Juang Kartika TNI AD tak terlepas dari peristiwa besar yang terjadi pada tanggal 12-15 Desember 1945 yaitu sebuah peristiwa perlawanan rakyat terhadap Sekutu yang terjadi di Ambarawa, sebelah selatan Semarang, Jawa Tengah, dimana pada tanggal tersebut terjadi peristiwa pertempuran sengit antara pejuang yang dikomandoi Panglima besar Jenderal Soedirman melawan tentara sekutu yang diboncengi oleh tentara Belanda yang dikenal dengan Peristiwa Palagan Ambarawa.


Peristiwa Palagan Ambarawa membuat Belanda berpikir ulang untuk berperang, dan bagi para pejuang TNI dikala itu, jelas memberikan bukti bahwa patriotisme, semangat juang dan kekompakan dalam satu komando perang ditunjang dengan taktik perang yang jitu, telah membangkitkan moril dan kepercayaan para pejuang bangsa kita untuk mempertahankan kemerdekaan yang masih seumur jagung.


Didalam peristiwa Palagan Ambarawa tersebut dapat sebut sebagai bagian dari sebuah perang darat yang berhasil dimenangkan oleh TKR (kini TNI), untuk itulah peristiwa Palagan Ambarawa oleh TNI AD dijadikan hari kelahirannya yang dikenal dengan Hari Juang Kartika (HJK) TNIAD.


Peringatan hari jadi TNI AD "Hari Juang Kartika" merupakan suatu sarana untuk mengenang kembali sejarah lahirnya TNI AD sehingga diharapkan dapat memupuk semangat dan jiwa korsa prajurit-prajurit TNI AD dalam meningkatkan pengabdian kepada negara dan bangsa.


Berikut ini tema kumpulan kata-kata mutiara dari Amanat Jenderal besar Soedirman sebagai ucapan selamat yang selalu di bacakan Inpspektur Upacara pada setiap peringatan Hari Juang Kartika yang dilaksanakan pada setiap tanggal 15 Desember setiap tahun buat seorang prajurit sapta marga karena memiliki makna yang dalam, sakral dan menjadi motivasi bagi setiap prajurit TNI dalam bertugas.


Kata-kata bijak yang diucap oleh Panglima TNI Jenderal Besar Soedirman untuk ucapan-ucapan selamat Hari Juang Kartika tahun 2022 terbaru adalah.


1. "Robek-robeklah badanku, potong-potonglah jasadku ini, tetapi jiwaku yang dilindungi benteng Merah Putih akan tetap hidup, tetap menuntut bela, siapapun lawan yang kuhadapi."

https://kataucapanselamatcg.blogspot.com/


2. "Tentara bukan merupakan suatu golongan diluar masyarakat, bukan suatu Kasta yang berdiri diatas masyarakat, tentara tidak lain dan tidak lebih dari salah satu bagian masyarakat yang mempunyai kewajiban tertentu. Tentara hanya mempunyai kewajiban satu ialah mempertahankan kedaulatan negara dan menjaga keselamatannya, sudah cukup kalau tentara teguh memegang kewajiban ini. Lagi pula sebagai tentara disiplin harus dipegang teguh. Tunduk kepada pimpinan atasannya, dengan ikhlas mengerjakan kewajibannya, tunduk kepada perintah pimpinannya, inilah yang merupakan kekuatan dari suatu tentara."


3. "Kamu sekalian telah bersumpah bersama-sama dengan rakyat seluruhnya akan mempertahankan kedaulatan Negara Republik Kita dengan segenap harta benda dan jiwa raganya. Jangan sekali-kali diantara tentara kita ada yang menyalahi janji, menjadi penghianat nusa, bangsa dan agama. Harus kamu senantiasa ingat bahwa tiap-tiap perjuangan tentu memakan korban, tetapi kamu sekalian telah bersumpah ikhlas mati sebagai kesumah bangsa. - Meskipun kamu mendapat latihan jasmani yang sehebat-hebatnya tidak akan berguna jika kamu mempunyai sifat menyerah. Tentara akan timbul dan tenggelam bersama-sama negara."


4. "Ingat, bahwa prajurit Indonesia bukan prajurit sewaan, bukan prajurit yang menjual tenaganya karena hendak merebut sesuap nasi dan bukan pula prajurit yang mudah dibelokkan haluannya karena tipu dan nafsu kebendaan, tetapi prajurit Indonesia adalah dia yang masuk ke dalam tentara karena keinsafan jiwanya, atas panggilan ibu pertiwi. Dengan setia membaktikan raga dan jiwanya bagi keluhuran bangsa dan negara."


5. "Janji sudah kita dengungkan, tekad sudah kita tanamkan, semua ini tidak akan bermanfaat bagi tanah air kita, apabila janji dan tekad ini tidak kita amalkan dengan amalan yang nyata."


6. "Selamat Ulang Tahun, kepada segenap Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil TNI AD beserta keluarga, di manapun berada dan bertugas, teriring ucapan terima kasih dan penghargaan yang tulus atas pengabdiannya selama ini. Dirgahayu TNI AD."


7. "Selamat Peringatan Hari Juang Kartika tahun 2022 yang ke-77. Jadikan tujuan peringatan ini untuk melestarikan tradisi juang prajurit TNI AD sekaligus menunjukkan kemanunggalan TNI dengan rakyat."


8. "Selamat Peringatan Hari Juang Kartika tahun 2022 yang ke-77, Momentum peringatan Hari Juang Kartika ini, hendaknya dapat dijadikan sebagai wahana untuk melakukan instrospeksi dan mawas diri terhadap pelaksanaan tugas yang telah dilakukan dalam kurun waktu satu tahun yang lalu, sekaligus untuk membulatkan tekad dalam mengoptimalkan pengabdian TNI AD ke depan. Dirgahayu TNI AD 2022."


9. "Mari maknai Peringatan Hari Juang Kartika bahwa sejak lahir TNI tidak berpolitik praktis sehingga tidak terkotak-kotak dalam berbagai kepentingan, dan loyalitas TNI adalah loyalitas tegak lurus sesuai jenjang hierarkhi mulai dari Pimpinan paling rendah sampai dengan Presiden selaku Panglima Tertinggi TNI serta wajib bagi TNI untuk mendukung sepenuhnya kebijakan Pemerintah dalam menjalankan program pembangunan. selamat Dirgahayu Hari Juang Kartika TNI AD."


10. "Tri Matra TNI selalu Terdepan menjaga NKRI,
Selamat Hari jadi Juang Kartika TNI AD, semoga tetap diberkahi."


11. "Selamat dan Sukses pada Hari Juang Kartika ke-77 tahun 2022 kepada para prajurit juga pejabat TNI AD. semoga semakin jaya dan terus meningkatkan kualitas dalam melayani segenap masyarakat."


12. "TNI adalah penjaga bangsa ini, dengan peringatan Hari Juang Kartika ke-77 ini, warga Indonesia berharap TNI makin jaya, makin kompak, dan makin dicintai oleh masyarakat, karena masyarakat adalah kunci dalam pembentukan TNI ini apalagi dalam menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia ini, Selamat dan Sukses pada Hari Juang Kartika ke-77 tahun 2022."


13. "Selamat Hari Juang Kartika, TNI AD Mengabdi & Membangun Bersama Rakyat."


14. "Hari ini adalah moment hari dimana kobaran semangat perjuangan tak bisa ditawar lagi bahkan kemerdekaan Indonesia lebih mahal dari raga. Selamat Hari Juang Kartika."


15. "Selamat Hari Juang Kartika. Kibarkanlah sayapmu wahai generasi bangsa dan junjunglah tinggi harkat dan martabat negeri tercinta Indonesia."


BERIKUT ADALAH TEMA-TEMA HARI JUANG KARTIKA TIAP TAHUN

Tahun Tema
2016 Melalui Hari Juang Kartika,
kita Mantapkan Jati Diri TNI AD
dan Kemanunggalan TNI-Rakyat Guna Mewujudkan Indonesia yang Berdaulat,
Mandiri dan Berkepribadian
2017 Manunggal Dengan Rakyat TNI AD Kuat
2018 TNI AD Mengabdi dan Membangun Bersama Rakyat
dan memantapkan kemanunggalan TNI AD
dengan rakyat guna mewujudkan TNI AD yang kuat
2019 TNI ANGKATAN DARAT ADALAH KITA
2020 Bersama Kita Bisa
2021 TNI-AD bersama rakyat membangun bangsa
2022



Demikian Kumpulan kata mutiara bertema ucapan selamat hari Juang Kartika ke-77 Tahun 2022 terbaru, semoga bermanfaat dan mohon maaf apabila ada penulisan yang salah, Jayalah terus TNI Republik Indonesia.
Bagikan:

0 Response to "KUMPULAN KATA-KATA MUTIARA UCAPAN SELAMAT HARI JUANG KARTIKA TAHUN 2022 KE-77"

Posting Komentar