KATA UCAPAN SELAMAT TERBARU HARI RAYA IDUL FITRI 1443H / 2022

kataucapanselamatcg.blogspot.com Setiap kaum memiliki Hari Raya. Hari raya umat Islam adalah Idul Fitri dan Idul Adha. Nama hari Raya Idul Fitri berasal daripada bahasa Arab adalah Ayd al-Fitr. Nama lain untuk Hari Raya Idul Fitri adalah Hari Raya Puasa, Hari Raya Fitra atau Hari Lebaran. Ia juga dinamakan Feast of the Breaking of the Fast (Inggris), Eid, Aidilfitri (Malaysia), Idul Fitri, Lebaran (Indonesia), ShemaiEid (Bangladesh), Ramazan Bayrami (Turki).


Perayaan hari Raya Idul Fitri telah ada sejak hari-hari awal turunnya kewajiban menunaikan ibadah puasa Ramadhan pada 2 Hijriyah. Sebagaimana dikatakan dalam sebuah hadis yang diriwayatkan Abu Dawud dan An-Nasa’i, Rasulullah SAW bersabda, ‘’Sesungguhnya Allah mengganti kedua hari raya itu dengan hari raya yang lebih baik, yakni Idul Fitri dan Idul Adha.’’


Di bawah ini adalah kumpulan kata-kata mutiara ucapan selamat terbaru menyambut untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri atau lebaran

https://kataucapanselamatcg.blogspot.com/
Gambar ucapan selamat idul fitri untuk kata mutiara hari raya lebaran 1 syawal 1443 H di 2022


KATA UCAPAN SELAMAT MERAYAKAN HARI RAYA IDUL FITRI ATAU KATA UCAPAN SELAMAT MERAYAKAN HARI LEBARAN TERBARU

Ini adalah hari kemenangan untuk kembali ke fitrah setelah sebulan melaksanakan ibadah puasa Ramadhan. Mari kita semua merayakan kesempatan yang penuh sukacita ini dengan kedamaian dan cinta di hati kita untuk saling memaafkan "Minal Aidin Wal Faidzin".


hari raya Idul Fitri merupakan puncak dari pelaksanaan ibadah puasa. Idul fitri memiliki makna yang berkaitan erat dengan tujuan yang akan dicapai dari kewajiban berpuasa itu sendiri yaitu manusia yang bertaqwa, semoga kita termasuk didalamnya, Aamiin!


Minal aidin wal faizin, taqobbalallahu minna waminkum. Pemaknaan hari raya idul fitri hendaknya bersifat positif seperti menjalin silaturahmi sebagai sarana membebaskan diri dari dosa antar sesama makhluk seperti halal bihalal, meskipun dalam pandemi covid19 harus dilakukan dengan cara bebeda.


Bahkan dalam halal bihalal di hari kemenangan untuk kembali ke fitrah dengan saling mengucapkan selamat dan menjalin silaturahmi sebagai sarana membebaskan diri dari dosa antar sesama. Jadi pada Hari Lebarab ini biarkan proses fitrah dilanjutkan dengan bersifat positif di kehidpuan sehari-hari.


Alhamdulillah ibadah selama Ramadhan telah kita sempurnakan, mulai dari puasa, shalat tarawih, tilawatil Qur’an, ‘itikaf, membayar zakat fitrah dan zakat harta serta amalan sunnah lainnya, hingga hari ini telah kita tuntaskan dengan melaksanakan shalat Idul Fitri. Semuanya itu kita yakini sebagai bentuk aktualisasi kembali pada kefitrahan kita sebagai manusia. Semoga kita semua menjaga ketaqwaan tetap hidup pada hari lebaran Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriah


Semoga bagi kita yang telah menunaikan puasa Ramadhan dan melaksanakan sholat Idul Fitri pada hari ini, mendapatkan rahmat, maghfirah Allah dan terbebas dari api neraka. Dengan begitu kita dapat menjalani kehidupan di hari-hari mendatang sebagai hamba Allah yang shalih dan shalihah. Minal taqobbalallahu minna waminkum Minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan Bathin


teman-teman dan keluarga besar kataucapanselamatcg.blogspot.com mengucapkan selamat hari lebaran Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriah untuk teman yang merayakan, mohon maaf lahir dan Bathin semoga kita kembali Fitrah!. “Maka hadapkanlah wajahmu dengan lurus kepada agama (Allah); (tetaplah atas) fitrah Allah yang telah menciptakan manusia menurut fitrah itu. Tidak ada perubahan pada fitrah Allah. (Itulah) agama yang lurus; tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui.” (QS. Ar Rum ayat 30)


Fitrah merupakan wujud kesucian jiwa senantiasa tunduk dan patuh hanya kepada Allah swt. semata. Namun sayang keadaan manusia sekitarnya yang telah mempengaruhi prilaku, sikap dan pemikirannya sehingga tanpa diduga telah menodai kesucian itu, oleh sebab itu jikat terdapat kata dan ucapan maupun perilaku yang melukai, mohon dibukakan pintu maaf yang seluas-luasnya, "Minal Aidin Wal Faidzin" Selamat hari raya lebaran dan kataucapanselamatcg Idul fitri 2022!


acara Halal Bihalal digelar dalam rangka hari raya idul fitri seharusnya tidak hanya sekedar acara serimonial. Namun harus memiliki makna yang sangat mendasar untuk keberlangsungan hidup di dunia menuju akhirat, "Minal Aidin Wal Faidzin" Selamat hari raya lebaran!

https://kataucapanselamatcg.blogspot.com/
Gambar kartu ucapan hari raya Idul Fitri - kartu kata-kata Selamat Lebaran


kataucapanselamatcg menyampaikan kata-kata selamat hari raya Idul Fitri 1443H/ 2022!. "Karena tiap-tiap kaum mempunyai hari raya, dan hari ini adalah hari raya kita,’’-Hadits Riwayat Imam Bukhari


Dalam Sejarah Islam, Hari Raya Idul Fitri untuk pertama kalinya dirayakan umat Islam, selepas Perang Badar yang terjadi pada 17 Ramadhan 2 Hijiriyah. Dalam pertempuran itu, umat Islam meraih kemenangan. Sebanyak 319 kaum Muslimin harus berhadapan dengan 1.000 tentara dari kaum kafir Quraisy. Jadikan hari kemenangan tahun 2022 ini untuk bangkit melawan penyebaran virus corona, Selamat lebaran untuk Anda yang merayakan!


Pada tahun 2 Hijiriyah, Rasulullah SAW dan para sahabat merayakan dua kemenangan, yakni keberhasilan mengalahkan kaum kafir dalam Perang Badar dan menaklukkan hawa nafsu setelah sebulan berpuasa. Menurut sebuah riwayat, Nabi SAW dan para sahabat menunaikan shalat Id pertama dengan kondisi luka-luka yang masih belum pulih akibat Perang Badar. Semog pada tahun 2022 1 Syawal 1443 Hijiriyah para sahabat merayakan dua kemenangan, yakni keberhasilan mengalahkan penyebaran virus corona dan menaklukkan hawa nafsu setelah sebulan berpuasa. katacuapanselamatcg hari raya Idul Fitri di tahun 2022 untuk sahabat dan keluarga Indonesia!.



Ini adalah hari yang sangat berarti bagi agama kita karena merayakan Idul Fitri atau lebaran adalah hakikat kembali kepada fitrah sesungguhnya sama kembali kepada jati diri sendiri, yaitu suasana jiwa yang suci yang menjelma dalam pemeliharaan kembali ke tauhid (ideologi), kembali kepada ketundukan dan penghambaan (pengabdian), serta pemeliharaan kesucian diri sebagai hamba Tuhan yang Maha Pengasih.


Punya ide untuk kata-kata lebaran atau hari raya Idul Fitri silahkan bagikan ke kataucapanselamatcg.blogspot.com
Bagikan:

0 Response to "KATA UCAPAN SELAMAT TERBARU HARI RAYA IDUL FITRI 1443H / 2022"

Posting Komentar