Daftar Ide Quote Selamat Hari Perempuan Internasional 2023

Ilustrasi Daftar Ide Quote Selamat Hari Perempuan Internasional 2023. (Foto: kbalobanov | Unsplash.com)
Ilustrasi Daftar Ide Quote Selamat Hari Perempuan Internasional 2023. (Foto: kbalobanov | Unsplash.com)




Selamat Hari Perempuan Internasional 2023! Taukah sobat kataucapanselamatcg.blogspot.com bahwa tiap tahun pada tanggal 8 Maret akan diperingati Hari Perempuan. Peringatan ini bertujuan untuk merayakan pencapaian sosial, ekonomi, budaya, dan politik perempuan. Selain merayakan pencapaian tersebut, adanya peringatan Hari Perempuan Internasional juga diharapkan dapat memperjuangkan hak perempuan dan mewujudkan perdamaian di dunia termasuk di Indonesia dalam skala Nasional. Sebagaimana kita ketahui, di Indonesia kita masih memiliki masalah yang mesti dihadapi perempuan Nasional terkait ketidakadilan gender. Ketidakadilan gender diantaranya hak integritas fisik, hak atas pemilihan jodoh, hak dalam melakukan hubungan seksual, hak menentukan kelahiran dan hak atas pelayanan aborsi yang aman serta masalah perempuan dalam pemerintahan dalam terwujudnya kesejahteraan yang berkeadilan gender yang masih tergolong masih perlu ditingkatkan. Keadilan Gender adalah suatu proses dan perlakuan adil terhadap perempuan dan laki-laki.


Terkait isu Keadilan Gender, sebagaimana dilansir kataucapanselamatcg.blogspot.com dari laman Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (dahulu Kementerian Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, disingkat Kemeneg PP & PA), dikatakan Isu gender merupakan salah satu isu utama dalam pembangunan, khususnya pembangunan sumber daya manusia. Walaupun sudah banyak upaya yang dilakukan pemerintah untuk meningkatkan kualitas hidup perempuan dan penguatan kapasitas kelembagaan pengarusutamaan gender, namun data menunjukkan masih adanya kesenjangan antara perempuan dan laki-laki dalam hal akses, partisipasi, kontrol, dan manfaat, serta penguasaan terhadap sumber daya, seperti pada bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, sosial budaya, dan bidang strategis lainnya. Adanya ketertinggalan salah satu kelompok masyarakat dalam pembangunan, khususnya perempuan disebabkan oleh berbagai permasalahan di masyarakat yang saling berkaitan satu sama lainnya. Permasalahan paling mendasar dalam upaya peningkatan kualitas hidup perempuan dan anak adalah pendekatan pembangunan yang belum mengakomodir tentang pentingnya kesetaraan antara perempuan dan laki-laki, anak perempuan dan anak laki-laki dalam mendapatkan akses, partisipasi, kontrol, dan manfaat pembangunan. Untuk itu, pengarusutamaan gender diperlukan sebagai salah satu strategi untuk mewujudkan pembangunan yang dapat dinikmati secara adil, efektif, dan akuntabel oleh seluruh penduduk, baik perempuan, laki-laki, anak perempuan, dan anak laki-laki.


Pembangunan nasional bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan mewujudkan kesejahteraan rakyat. Peningkatan kualitas SDM sebagai salah satu kunci keberhasilan pembangunan disesuaikan dengan keberagaman aspirasi dan hambatan kemajuan kelompok masyarakat laki-laki dan perempuan. Proses ini memerlukan suatu strategi yang menempatkan rakyat pada posisi aktif sebagai aktor pembangunan. Memerankan rakyat sebagai aktor berarti memerankan perempuan dan laki-laki sebagai aktor. Filosofi ini yang kemudian diterapkan dalam program pembangunan melalui strategi pengarusutamaan gender dalam pembangunan.


Dalam rangka mendorong, mengefektifkan serta mengoptimalkan upaya pengarusutamaan gender secara terpadu dan terkoordinasi, Pemerintah Indonesia mengeluarkan Instruksi Presiden No. 9 Tahun 2000 tentang Pengarusutamaan Gender dalam Pembangunan Nasional yang mengamanatkan bahwa dalam rangka meningkatkan kedudukan, peran dan kualitas perempuan, serta upaya mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender dalam kehidupan berkeluarga, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, perlu melakukan strategi pengarusutamaan gender ke dalam seluruh proses pembangunan nasional. Pengarusutamaan gender ini merupakan bagian yang tak terpisahkan dari kegiatan fungsional utama semua instansi dan lembaga pemerintah di tingkat pusat dan daerah.


Ide Quote Selamat Hari Perempuan Internasional 2023

Illustrasi Ide Quote Selamat Hari Perempuan Internasional 2023. (Foto: Christopher Campbell | Unsplash.com)
Illustrasi Ide Quote Selamat Hari Perempuan Internasional 2023. (Foto: Christopher Campbell | Unsplash.com)


Menurut Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA), kesetaraan dan keadilan gender adalah suatu keadaan setara antara perempuan dan laki-laki dalam hak (hukum) dan kondisi (kualitas hidup).


Singkatnya, pengertian kesetaraan gender merujuk kepada suatu keadaan setara antara laki-laki dan perempuan dalam pemenuhan hak dan kewajiban. Diskriminasi berdasarkan gender masih terjadi pada daftar seluruh aspek kehidupan, di seluruh dunia.


Kesetaraan gender merupakan salah satu hak asasi manusia. Hak untuk hidup secara terhormat, bebas dari rasa ketakutan dan bebas menentukan pilihan hidup. Tidak hanya diperuntukkan bagi para laki-laki, pada hakikatnya perempuan pun mempunyai hak yang sama.


Berikut daftar ide quote ucapan peringatan Selamat Hari Perempuan Internasional 2023 untuk membantu menyadarkan masyarakat mengenai betapa pentingnya peran kaum Perempuan bagi pembangunan Indonesia.
  • Selamat Hari Perempuan Internasional 2023.! Ayo sadarkan sesama agar paham betapa pentingnya pencapaian sosial, ekonomi, budaya, dan politik Indonesia untuk pengarusutamaan gender di Indonesia.
  • Perempuan Indonesia berhak untuk hidup secara terhormat, bebas dari rasa ketakutan dan bebas menentukan pilihan hidup. Hari Perempuan Internasional 2023!
  • Hak integritas fisik, hak atas pemilihan jodoh, hak dalam melakukan hubungan seksual, hak menentukan kelahiran dan hak atas pelayanan aborsi yang aman serta masalah perempuan dalam pemerintahan Indonesia perlu kita selesaikan dan kita tingkatkan perjuangannya. Selamat Hari Perempuan Internasional 2023.
  • Berbeda gender tetapi hak yang sama, Jangan biarkan gender menjadi ukuran pencapaian sosial, ekonomi, budaya, dan politik kita. Selamat Hari Perempuan Internasional 2023.


Baca juga Kumpulan Ucapan Hari Perempuan 8 Maret, yang Menyentuh Hati

Demikian alasan peringatan dan ide quote Selamat Hari Perempuan Internasional 2023. Mari bersama-sama menyelamatkan, menyuarakan juga memperjuangkan hak-hak perempuan dari ketidakadilan gender. Karena Keadilan Gender adalah suatu proses dan perlakuan adil terhadap perempuan dan laki-laki. (Nana)
Bagikan:

0 Response to "Daftar Ide Quote Selamat Hari Perempuan Internasional 2023"

Posting Komentar